SELAMAT DATANG DI KISAHKU

Kamis, 08 November 2012

AYAH



Ada satu nama yang tertulis dalam hatiku yang tak akan pernah aku lupakan,Dia begitu hebat memberikanku semangat saat aku terjatuh,Dia begitu sempurna dimataku.aku tak pernah bisa melupakan saat Dia mengusap keringatnya hanya demi kebahagiaanku rela melakukan apapun demi diriku.
Saat aku jauh darinya kuhanya bisa mendo’akan Dia agar Tuhan selalu melindunginya dalam keadaan apapun karna tanpa dirinya aku hanyalah butiran debu yang tak ada artinya,bila aku ingat betapa besar pengorbanan dirinya sungguh aku tak bisa menahan air mataku yang menetes begitu saja dipelupuk mataku.
Ayah.. Kaulah pahlawan dalam duniaku yang tak akan bisa tergantikan oleh apapun,Engkau semangatku engkaulah yang memberikanku hidup dalam ceritaku. Tak ada nama seindah dirimu Ayah Kau dihatiku dan bahkan diseluruh hidupku,jika aku boleh meminta.izinkanlah Aku dan Ayah akan selalu bersama hingga akhir waktu.
Aku berjanji suatu hari nanti semua pengorabananmu untukku akan qgantikan dengan kebahagiaan,aku memang lemah saat ini tapi nanti akan kubuktikan pada dunia bahwa aku bisa membuat dirimu bahagia Ayah meskipun aku masih berbalut kekurangan tapi demi dirimu akan aku lakukan agar dirimu bahagia.
Setiap tetes air mataku akan menjadi senyuman saat melihat dirimu bahagia Ayah,tak ada cerita sesempurna dirimu dalam duniaku. Banyak kisah yang kita lalui banyak tangisan yang aku lihat Tapi suatu hari nanti aku akan mengubah semuanya menjadi Indah.demi dirimu Ayah hanya karna dirimu akan lewati seribu cobaan yang ada didepanku.
Akan kubuat dirimu bangga Ayah melihat anakmu ini yang dulu hanya lilin kecil,hingga tiba waktunya dirimu akan melihat diriku menjadi bintang dalam hidupmu Ayah dan selalu membuatmu tersenyum bahagia sampai ajal menjemputku akan selalu membuatmu bahagia tanpa air mata lagi INSYAALLAH.

0 Comments:

Posting Komentar

. © 2008 Template by:
SkinCorner